Pages

Designed by : Novita Sari |. Diberdayakan oleh Blogger.
 

Selasa, 08 Januari 2013

Mengenali Berbagai Gaya Pacaran, Pasangan Anda termasuk yg mana?

0 komentar


Gaya pacaran masa kini semakin terbuka saja. Pengaruh film-film romantis, jejaring sosial dan pergaulan membuat gaya pacaran masa lalu yang malu-malu, kini lebih terpublikasi. Ada beberapa yang memaklumi, namun tidak sedikit juga yang eneg melihatnya.
Mari kita mengenali gaya pacaran masa kini yang semakin 'unik' saja.
1. Gaya pacaran mesra-mesraan di depan umum
Gaya pacaran seperti ini tidak segan-segan untuk menunjukkan kemesraan di depan umum. Penting sekali menunjukkan bahwa mereka adalah pasangan yang tak terpisahkan. Boncengan di sepeda motor sambil berpelukan erat (dan mungkin kita bertanya-tanya apakah si pria tidak 'megap-megap' dipeluk sebegitu eratnya?), belai-belai di depan umum, bahkan bergelayutan di leher pria saat berada di angkutan umum.
Dari tipe pacaran seperti ini, kita bisa mengenali cara mereka menghadapi masalah. Pasangan seperti ini sulit menyembunyikan ketidaknyamanan perasaannya. Sehingga bisa jadi mereka bertengkar di depan orang banyak, atau ketika bertengkar berdua saja, keduanya sulit menahan ego mereka.
2. Gaya pacaran mesra di jejaring sosial
Ada pasangan yang sering upload foto-foto mesra mereka di Facebook atau Twitter, meskipun mereka tidak banyak mengekspose hubungan mereka di depan umum. Kekuatan foto beberapa tahun terakhir begitu kuat untuk membangun pencitraan seseorang. Jadi sekalipun tidak mengatakan bahwa mereka pasangan romantis di depan umum, mereka bisa menunjukkannya di akun pribadi mereka ke publik.
Tipe pacaran seperti ini sering memanfaatkan jejaring sosial sebagai media komunikasi, tak peduli meski orang menganggap itu adalah pamer kemesraan. Namun di kala prahara melanda, publik pun bisa tahu dengan cepat.
3. Gaya pacaran kebarat-baratan
Gaya pacaran seperti ini mungkin tidak begitu populer, namun merupakan salah satu yang cukup populer di kota besar. Gaya pacaran seperti ini cukup akrab dengan seks dan paling rentan dengan berbagai masalah mulai dari friendzone, perselingkuhan, hubungan tanpa status dan sebagainya. Meski begitu pelaku model pacaran seperti ini biasanya lebih berani cuek dan mandiri.
Tipe pacaran seperti ini cenderung kompleks dan memiliki pasang surut yang berulang-ulang. Gaya berpikir yang jauh lebih modern justru sering membuat rumit masalah yang mungkin bisa lebih disederhanakan penyelesaiannya.
4. Gaya pacaran nggak neko-neko
Gaya pacaran ini biasanya punya aura yang menyenangkan. Tidak banyak mengekspose kemesraaan di depan umum maupun di jejaring sosial. Punya target yang lebih realistis, jauh dari kesan drama namun tetap bisa romantis satu sama lain. Tidak banyak orang yang bisa menerapkan gaya pacaran seperti ini, padahal sebenarnya gaya pacaran yang tidak neko-neko ini memberikan lebih banyak kebahagiaan bagi pasangannya.
Namun gaya pacaran ini bisa jadi sangat membosankan, lho. Anda juga bisa terjebak dalam kestabilan yang terlalu flat sehingga Anda tidak bergairah lagi dengan hubungan tersebut. Tidak masalah bila Anda sedikit memberikan kejutan atau melakukan perubahan dengan pasangan.
Masa-masa pacaran adalah masa yang menyenangkan untuk menjajaki satu sama lain. Well, yang mana pun gaya pacaran Anda, pastikan tidak akan membuat Anda menghabiskan banyak waktu hanya untuk pacaran, namun juga menentukan target mau dibawa ke mana hubungan Anda dengannya?

Rabu, 12 Desember 2012

Asteroid Hanya Lewati Bumi, Memicu isu Kiamat 2012

0 komentar
ARIZONA - Sebuah asteroid raksasa ‘hanya’ akan melayang melewati bumi dalam beberapa hari ke depan. Mungkinkah hal ini membuat isu tentang kiamat 2012 akan semakin memupus?

Dilansir dari space.com,asteroid 4179 Toutatis yang berjarak dengan bumi sekitar 3 mil atau 5 kilometer saja akan semakin memperbesar bentuknya dalam jarak 4,3 juta mil (7 kilometer) dari bumi selama pergerakan yang akan terjadi pada hari ini, Rabu (12/12).
Asteroid Toutatis pertama kali dilihat pada 1934 dan secara resmi ditemukan pada 1989. Asteroid ini melakukan satu perjalanan mengelilingi matahari setiap empat tahun.
Sebuah lembaga bernama The Minor Planet Center di Cambridge, Massachussets menggolongkan Touatis sebagai asteroid berbahaya, yang berarti dapat menimbulkan ancaman bagi bumi di masa depan.

Para peneliti secara umum mengatakan benturan apapaun yang disebabkan oleh benda luar angkasa dengan lebar sekitar satu kilometer akan berdampak global yang akan mengubah iklim di dunia selama bertahun-tahun lamanya.
Sebagai perbandingan, asteroid yang menghapus keberadaan dinosaurus dari bumi 65 juta tahun yang lalu berukuran sekitar 6 mil (10 kilometer).
Menurut para peneliti, jarak asteroid Toutatis saat ini tersebut terlalu jauh untuk dapat menimbulkan dampak sekecil apapun pada permukaan bumi, tapi cukup dekat untuk dapat menjadi tontonan menarik menggunakan teleskop canggih.

sumber INILAH.com

Senin, 10 Desember 2012

Kiamat? Ini 13 Hal Harus Disiapkan

0 komentar

London - Ramalan Kiamat dari Suku Maya untuk akhir tahun ini memang sempat membuat heboh. Bahkan ada yang membuat daftar hal-hal yang harus disiapkan jelang peristiwa tersebut.
Seperti dikutip dari IBTimes, beberapa kelompok ada yang serius (atau dengan maksud bercanda) menanggapi isu kiamat tersebut, seperti warta.com.auu, yang membuat daftar 13 hal yang disiapkan jelang kiamat; entah bakal terjadi atau tidak.
Berikut adalah daftar 13 hal yang harus disiapkan jelang kiamat versi warta.com.au :

1. Korek api anti-air
Untuk digunakan jika banjir tsunami melanda dunia
2. Bawang putih
Untuk digunakan demi menghindari dewa-dewa Maya yang lapar
3. Baterai
Untuk digunakan di senter dan perangkat listrik lainnya.
4. Stopwatch
Untuk digunakan menghitung mundur kiamat.
4. Keripik jagung
Jagung merupakan makanan jamuan untuk para Dewa Maya. Ya mungkin dengan versi modern ini mereka akan mengampuni kalian.
6. Lem selotip
Bakal banyak digunakan untuk menambal banyak hal.
7. Pil anti-depresan
Digunakan untuk mengobati kekecewaan jika kiamat tidak jadi terjadi.
8. Kompas
Untuk mencari arah tentunya.
9. Kacamata, kaos tipis dan topi
Untuk melindungi terhadap badai matahari yang nantinya bakal sangat cerah.
10. Siarkan video-video kucing di internet
Orang-orang butuh senyuman jelang kiamat, karena video-video kucing sangat laku di YouTube.
11. Me-like Dewa-dewa Maya di Facebook
Dengan harapan mereka akan mengampuni kalian nanti.
12. Pindah ke daerah yang terbuka, datar dan terpencil
Hal ini akan menghindarkan kalian dari jatuhnya pesawat dan rubuhnya gedung dan menara.
13. Buatlah sebuah Bahtera Penyelamat
Buatlah sebuah kapal bahtera penyelamat seperti Nabi Nuh. Ya, siapa tahu bisa berguna.
Lu Zhenghai, seorang warga China membangun sebuah kapal bahtera seberat 80 ton, yang dibangun sejak tahun 2010 dengan biaya US$160 ribu, namun belum selesai hingga sekarang. read  more Bangun Kapal Antisipasi Kiamat 2012



Rabu, 05 Desember 2012

Duduk Dengan Kaki Menyilang Beresiko Bagi Kesehatan

0 komentar
.

Kebanyakan wanita senang menyilangkan kakinya ketika duduk. Memang duduk jadi terasa lebih nyaman dan anggun, namun ternyata sebaiknya Anda tidak menjadikan duduk seperti ini sebagai kebiasaan. Posisi duduk dengan kaki menyilang ternyata bisa memberikan dampak yang baik terhadap kesehatan kita
Kebiasaan duduk seperti ini akan merugikan Anda bila dilakukan terus-menerus. Utamanya dalam fungsi tulang. Akibat terlalu sering duduk dengan kaki menyilang, psotur tubuh menjadi kurang bagus karena perlahan-lahan tulang membentuk huruf C. Bentuk ini akan memperburuk kondisi tubuh wanita, karena wanita yang sering duduk dengan kaki menyilang akan mendapatkan postur pundak menyamping dan pundak condng ke satu sisi.
Selain itu, keluhan sakit leher dan sakit punggung juga bisa mengganggu mereka yang sering duduk dengan kaki menyilang. Keluhan ini akan terjadi pada satu sisi tubuh saja. Kaki yang bertumpu pada satu kaki yang lain juga bisa menghambat peredaran darah di wilayah yang tertindih tersebut. Jadi bila Anda sering melakukan posisi duduk dengan kaki menyilang, tidak ada salahnya sesekali memijat kaki Anda untuk lebih memperlancar peredaran darah.
Posisi duduk dengan kaki menyilang seringkali dianggap anggun, cantik dan berkelas. Meskipun sebenarnya duduk seperti ini pun tidak terlalu direkomendasikan dalam beberapa pelajaran kepribadian. Nah, setelah tahu bahaya duduk dengan kaki menyilang, ada yang masih mau duduk dengan posisi seperti ini, Ladies?


sumber : kapanlagi.com

7 Tanda Anda Pacaran Dengan Orang Yang Salah

0 komentar
Semua orang pernah mengalami kesalahan dan kegagalan, termasuk urusan asmara dan cinta. Jika dulu dia begitu menawan, begitu sempurna, seiring berjalannya waktu, ada hal yang mengganjal hati Anda.
Seperti ada dorongan untuk segera mengakhiri hubungan ini. Tapi dengan alasan apa? "Saya dan dia tidak pernah bertengkar hebat kok.." Ladies, hubungan asmara tanpa pertengkaran bukan jaminan bahwa Anda sedang berhubungan dengan orang yang tepat. Coba kenali tanda-tanda ini:

  • Tidak Menjadi Diri Sendiri

    Wanita dan pria pada dasarnya akan saling mengubah diri agar saling melengkapi ketika sedang jatuh cinta. Tapi ada hal-hal mendasar yang merupakan 'itulah diri Anda yang sebenarnya'. Jika tiba-tiba Anda menyadari bahwa ada rasa terkekang, tidak bisa mengekspresikan diri, tidak bisa lagi pakai celana jeans (karena si dia hanya mau jika Anda pakai rok atau dress cantik), dan sebagainya. Coba jujur pada diri sendiri, apakah Anda tersiksa? Apakah Anda rindu dengan diri Anda yang dulu sebelum berpacaran dengannya?
  • Anda Tidak Bahagia

    Jatuh cinta membuat bahagia. Iya memang, Anda tidak sedang hidup di negeri dongeng dengan label bahagia selamanya. Selalu ada masalah atau konflik yang timbul jika itu berhubungan dengan urusan cinta. Jika Anda bertengkar, berbaikan dan kembali merasa hari-hari Anda bersinar, itu kabar baik. Tetapi jika Anda merasa sangat hampa, tidak ada lagi senyum ceria, canda tawa yang lepas dan Anda tidak menikmati hubungan yang berlangsung, itu kabar buruk.
  • Sinyal Dari Teman

    Anda tidak pernah mengenalkan dia pada teman-teman Anda. Kenapa? Ada yang mengganjal di hati? Atau sebaliknya, dia tidak pernah mengenalkan Anda dengan teman-temannya. Ladies, memperkenalkan seseorang yang spesial ke dalam lingkar sosial Anda adalah bukti bahwa Anda siap berbagi kebahagiaan dengan mereka. Jika hal ini tidak Anda lakukan, kembalilah pertanyakan poin ke 2. Dengarkan juga pendapat teman-teman Anda, apakah mereka mengaku tidak suka dengan pacar Anda atau mereka merasa ada yang aneh dengan hubungan asmara Anda. Pendapat dari orang lain lebih objektif, karena jatuh cinta seringkali melumpuhkan logika seseorang.
  • Tidak Pernah Membicarakan Masa Depan

    Hubungan asmara dimulai karena seseorang ingin melangkah bersama di masa sekarang dan masa depan. Sangat wajar dan menjadi sinyal yang baik jika Anda dan dia mulai membicarakan seperti apa masa depan yang diinginkan, impian apa yang ingin diraih berdua dan sebagainya. Jika Anda tidak pernah membicarakannya atau dia selalu menghindar tentang obrolan masa depan, evaluasi hubungan Anda!
  • Dia Sering Berkomentar Negatif Tentang Anda

    Apakah dia sering berkomentar jelek tentang Anda? "Kamu kok makannya banyak banget, nanti kamu jadi chubby trus aku makin naksir gimana nih?" Kalau yang ini jelas sedikit menggombal dan bukan sebuah komentar negatif yang membuat hati teriris. Tapi jika dia sering mengatakan rambut Anda jelek, selera pakaian Anda buruk, cara makan Anda kurang begini, kecerdasan Anda payah dan hinaan-hinaan lain yang merendahkan, dia bukan pria yang pantas untuk Anda. Bayangkan Anda hidup selamanya dengan pria sejenis ini. What a nightmare!
  • Anda Merasa Buruk Pada Diri Sendiri

    Wanita yang sedang jatuh cinta selalu 'bersinar' dan merasa semakin cantik luar dan dalam. Jika Anda tidak merasakan hal ini, pertanyakan lagi hati Anda, apakah Anda bahagia, apakah rasa percaya diri justru menurun, apakah Anda sering merasa tidak baik pada diri Anda sendiri setelah bersamanya? Ini bukanlah sinyal yang baik.
  • Hati Anda Membisikkan Untuk Segera Putus

    Tidak ada yang lebih baik daripada insting dari hati. Luangkan waktu untuk berpisah sementara dengannya, lalu dengarkan hati Anda. Jika rasa mengganjal itu semakin besar dan hati Anda terus menerus memberi sinyal untuk segera mengakhiri hubungan, jangan ditepis begitu saja. Hati Anda tahu apa yang paling baik untuk Anda.

Saat Anda bersama orang yang salah, kebahagiaan Anda berkurang. Cinta seharusnya membawa kebahagiaan, jika yang dirasakan hanya kebimbangan dan rasa hampa dalam hati, itu bukan cinta. Bagaimana keputusan selanjutnya? semua di tangan Anda. keep your smile ladies  :) :)

Selasa, 04 Desember 2012

Quotes_ Jatuh Cinta

0 komentar

"I pull away, you pull me back, you grab my hand and wrap me around. What you did not know is my heart is my hand." - Coco J. Ginger

Ketika aku mundur, kau menarikku kembali. Menggenggam erat tanganku. Namun satu hal yang tidak kau ketahui adalah, sebenarnya hatiku yang telah kau genggam" - Coco J Ginger






  • "Love is simply the giving and sharing of two hearts together" -Anonymous


    Cinta adalah dua hati yang saling memberi dan berbagi -Anonim



    "When I say I love you, I mean I love you and all what you bring with" - Anonymous



    Saat aku bilang aku cinta kamu, artinya aku sungguh-sungguh mencintaimu dengan segala kekuranganmu - Anonim


    "If I could change one thing, it would be whatever is keeping us apart". - Anonymous



    Kalau aku bisa mengubah sesuatu, aku hanya ingin agar tak ada jarak di antara kita - Anonim


Senin, 03 Desember 2012

Bangun Kapal Antisipasi Kiamat 2012

0 komentar

detail berita

Kapal Milik Lu Zhenghai (Foto: RT)

BEIJING - Seorang pria di China baru-baru ini dikabarkan tengah membangun sebuah kapal untuk mengantisipasi kiamat suku Maya, yang diyakini terjadi pada 21 Desember 2012.

Dilansir Digitalspy, Sabtu (1/12/2012), pria ini bernama Lu Zhenghai dari wilayah barat laut China. Ia diketahui telah menghabiskan dana sebesar USD160 ribu (sekira Rp1,536 miliar) untuk menciptakan perahu yang mirip dengan bahtera atau kapal nabi Nuh.

Tampaknya, rumor kiamat 2012 ini telah lama diyakini Lu. Oleh karena itu, pria asal negeri Tirai Bambu ini mulai membangun kapal dengan panjang 65 kaki sejak 2010. Ketika itu, Lu merasa takut bahwa banjir hari kiamat yang disebut-sebut itu akan mengancam kelangsungan hidup keluarganya.

Lu mengatakan pada China News Service, yang ditranslasi oleh The Huffington Post, mengungkap dirinya telah mengeluarkan seluruh tabungan dan menginvestasikan sejumlah besar biaya untuk konstruksi kapal tersebut. "Saat waktu (kiamat) itu tiba, semua orang bisa berlindung di dalamnya," ungkap Lu.

Kabarnya, pengerjaan kapal besar buatannya itu mengalami kendala, sehingga tidak dapat rampung sesuai harapan. Ini disebabkan karena kurangnya dana yang diperlukan untuk membuat perahu tersebut.

Digitalspy menuliskan, ada banyak orang percaya terkait peristiwa kiamat dunia yang terjadi pada 21 Desember 2012. Menurut suku Maya, tanggal ini menandakan berakhirnya siklus kalender.

Banyak informasi yang telah dipublikasikan, yang berusaha untuk meyakinkan orang bahwa kiamat di 2012 adalah sebuah rumor yang tidak akan terjadi. Kendati demikian, Lu berpikir tentang apa yang mungkin bisa dilakukannya dengan kapal miliknya tersebut.

Lu berharap kapal itu dapat menarik wisatawan yang ingin bertamasya. Selain itu, kapal tersebut juga bisa dimanfaatkan sebagai kapal feri.


sumber : Akhmad Luthfi_Okezone